Home » Cirebon » Setelah Sumber, Giliran Pasar Arjawinangun Kebakaran

Setelah Sumber, Giliran Pasar Arjawinangun Kebakaran

CIREBON – Kebakaran pasar kembali terjadi di Kabupaten Cirebon. Setelah Pasar Sumber, Sabtu (10/10) malam, Pasar Jungjang Arjawinangun dilahap si jago merah. Belum jelas berapa kios dan los yang terbakar, namun kebakaran yang terjadi di Sabtu malam itu cukup besar.

“Gak tahu persis awalnya dari mana api itu. Tiba-tiba saya melihat api sudah berkobar, dan para pedagang berhamburan menyelamatkan dagangannya,” ujar salah seorang pedagang di pasar tersebut, yang namanya enggan dipublikasikan.

Kebakaran Pasar Jungjang Arjawinangun dibenarkan Kapolsek Ciwaringin, AKP Tutu, yang kebetulan rumahnya berdekatan dengan pasar tersebut. “Dugaan sementara diakibatkan dari arus pendek,” ujar AKP Tutu.

Dikatakan Tutu, kebakaran Pasar Jungjang Arjawinangun cukup besar. Saking besarnya, api yang berasal dari pasar nyaris merembet dan membakar rumahnya. yang berdekatan dengan pembatas pasar.

“Kalau tidak segera dipadamkan, mungkin rumah saya juga akan kena, karena sudah dekat sekali dengan pekarangan rumah saya,” katanya. (bay)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*