CIREBON – Masa bimbingan (Mabim) hari kedua mahasiswa baru Universitas Sunan Gunung Djati (Unswagati) Cirebon, diwarnai insiden adu jotos, antara senior dan junior (mahasiswa baru), Selasa (1/9). Adu jotos dipicu dari lontaran sang senior yang berucap kata “gobxxg” (kata-kata kasar).
Seorang saksi mata di lokasi, yang juga merupakan mahasiswa baru di universitas tersebut menuturkan, insiden berawal saat para mahasiswa baru diberikan pengarahan oleh senior yang sudah sarjana (bukan penitia). Saat itu, sambil membentak, si senior (perempuan) itu kemudian melontarkan kalimat makian yang diikuti kata kasar “gobxxg”.
“Mendapati kata-kata itu, seorang mahasiswa baru berdiri dan menghampiri senior itu, lalu si mahasiswa baru rekan saya itu balik membentak senior tadi, sambil berkata kalau dirinya tak terima atas perkataan kasar itu,” ujar sumber yang namanya enggan disebutkan itu.
Spontan, mendapati suasana itu senior yang lainnya ikut menghardik dan menantang mahasiswa baru lainnya sambil berucap,”Ayo siapa yang berani maju.”
Merasa ditantang, para mahasiswa baru kemudian maju, hingga adu jotos pun pecah. Beruntung, insiden tak berlangsung lama dan keburu dilerai oleh panitia Mabim. “Setelah itu suasana kembali seperti biasa,” lanjutnya.
Mabim tersebut merupakan Mabim universitas yang digelar selama dua hari dari tanggal 31 Agustus 2015, di Radian, Gronggong Kabupaten Cirebon.
Hingga berita ini diturunkan, baik pihak panitia maupun senior Unswagati belum bisa ditemui untuk konfirmasi. (bay)