Home » Info Jabar » Winny Putri Lubis, Barbie Hidup dari Indonesia

Winny Putri Lubis, Barbie Hidup dari Indonesia

TERNYATA, Barbie (boneka cantik) hidup bukan hanya ada di negeri-negeri bule sana. Di Indonesia-pun, ada Barbie hidup. Cantiknya selangit, body aduhai, kulit putih mulus dan begitu mirip dengan boneka Barbie. Mau tahu namanya?

wasedDia adalah Winny Putri Lubis. Cewek asal Medan kelahiran 20 tahun lalu. Kemunculannya di media sosial Facebook, Twitter dan Instagram, sontak membuat geger jagat dunia maya. Terang saja, cewek lajang alumni Al-Azhar ini begitu mirip Barbie. Semula, banyak netizen meragukan keaslian akun tersebut.

Namun setelah ditelaah dan ditelusuri, bahkan Jabar Publisher bertemu langsung dan mewawancarainya, barulah jelas kalau cewek cantik di akun tersebut nyata adanya. Hanya beberapa bulan kemunculannya di medsos, Winny Putri Lubis langsung melejit. Namanya begitu sangat terkenal dan memiliki banyak fans.

wsed“Semuanya asli kok. Gak ada yang dioperasi. Buat saya, apa adanya lebih baik. Ini semua anugrah tuhan,” ujarnya, seraya melemparkan senyum manisnya.

Winny kini ketiban banyak job. Selain foto-foto untuk produk iklan, cewek penyuka warna hitam dan putih ini juga kini banyak tawaran main sinetron. “Sekarang saya harus pinter ngatur waktu. Selain kuliah, job pemotretan dan show juga mulai banyak,” katanya. (bay)

 

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*