Home » Karawang » Dedi Mulyadi Balas Sindiran Emil, Soal Ambisi jadi Gubernur

Dedi Mulyadi Balas Sindiran Emil, Soal Ambisi jadi Gubernur

PURWAKARTA – Tampaknya, perang urat syaraf menuju Pemilihan Gubernur Jabar sudah dimulai antara dua pemimpin populer di Jabar, Dedi Mulyadi (Bupati Purwakarta) dengan Ridwan Kamil (Walikota Bandung). Beberapa waktu lalu, Emil (sapaan Ridwan Kamil) sempat menyentil Dedi Mulyadi saat ditanya wartawan terkait minat pencalonannya di Pilgub Jabar 2017. Dan hari ini, Kamis (19/11/2015), Dedi Mulyadi membalas sentilan Emil.

Kata Dedi, dirinya keget saat membaca di media massa, Emil menyentil dirinya, berambisi untuk menjadi Gubernur Jabar. Bahkan, kata Dedi, Emil sempat berucap kalau dirinya sudah giat melakukan “usaha” menuju kursi Jabar-1 itu. “Saya kaget Kang Emil menuduh saya seperti itu,” ujar Dedi.

Dikatakan Dedi, justru dihadapannya, Emil yang kerap mendorongnya untuk maju di Pilgub Jabar. Bahkan, Emil sampai tiga kali memberikan dukungan terkait hal itu kepada dirinya.

“Pertama Kang Emil menyampaikan dukungan kepada saya (maju di Pilgub) saat beliau berkunjung ke Purwakarta. “Selanjutnya Kang Emil menyampaikan kembali dukungannya ketika saya kunjungan balasan ke Balai Kota Bandung. Dan terakhir, Kang Emil menyatakan dukungannya saat deklarasi relawan pemenangan Prabowo sebagai calon Presiden RI di Bandung,” ucap Dedi.

Orang nomor satu di Pemkab Purwakarta ini mengaku, dirinya juga sempat menyarankan Emil untuk mencalonkan menjadi Gubernur Jabar. Namun kata Dedi, Emil mengaku lebih tertarik maju menjadi calon Gubernur DKI Jakarta.

“Saya sendiri hingga saat ini belum memastikan akan ikut dalam bursa calon Gubernur Jabar, meskipun dapat dukungan dari sejumlah kalangan,” katanya.

Sekedar mengulas, Walikota Bandung, Riwan Kamil (Emil) pernah menyentil Bupati Purwakarta, Dedi Mulyadi soal pencalonan di Pilgub Jabar 2017. Saat diwawancara sejumlah awak media di Balai Kota Bandung, Emil malah nyentil Dedi Mulyadi.

“Yang saya tahu Bupati Purwakarta yang paling semangat jadi gubernur Jabar, sudah kelihatan bahkan sudah mulai mengkritik wali Kota Bandung. Saya sendiri sampai saat ini belum terpikirkan mencalonkan diri jadi Gubernur DKI Jakarta atau Guberbur Jabar,” ujar Emil, di Balai Kota Bandung, Kamis (12/11/2015).

(Baca: Emil Sentil Dedi Mulyadi Soal Ambisi jadi Gubernur)

Dikataka Emil, saat ini dirinya ingin fokus mewujudkan Bandung menjadi Kota Teknopolis. “(Menjadi) Teknopolis itu (butuh) umur panjang. Minimal saya jadi bidan yang melahirkan si bayi (Bandung Teknopolis). Walaupun saya tidak bisa lihat si bayi tumbuh berkembang jadi dewasa,” ucap Emil. (bay)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*