TASIK – Empat siswa yang tengah asyik bermain billiard di beberapa tempat di wilayah Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, diamankan oleh petugas Satuan Sabara Polres Tasikmalaya Kota, Senin (22/8/2016) sekitar pukul 11.30 WIB.
“Kita menggelar operasi ini dalam rangka menciptakan suasan Kondusif di wilayah Kota Tasikmalaya agar,para siswa yang ada di Kota Taaikmala Tidak membolos.
Dalam operasi yang dinamai Operasi Cipta Kondisi di wilayah Hukum Polres Tasikmalaya Kota para siswa tersebut ditemukan di duga sedang asyik bermain billiard. “Anak-anak ini masih berada di bangku Sekolah Menengah Atas(SMA) tapi sudah bolos sekolah, kita akan lakukan pembinaan terhadap mereka,” ujar Kasat Sabara Polres Tasikmalaya Kota AKP Dani Prastya saat di temui wartawan di Ruanganya.
Selain mengamankan empat pelajar Petugas juga mengamankan beberapa Pasangan Di kamar Hotel Tanpa identitas Di Kawasan Jalan Cilembang Kecamatan Mangkubumi Kota Tasikmlaya. Kemudian mereka di gelandang ke Sat sabara Polres Tasikmalaya kota. Dari satuan Sabara Kemudian mereka.di serahkan ke sat Binnas Polres Tasikmalaya Kota guna di lakukam pembinan dan pengarahan.
Sementara itu Kasat Binmas Polres Tasikmalaya Kota AKP H Iwan mengatakan akan membina mereka. “Kita menerina Empat Pelajar dari satuan sabara untuk di lakukan Pembinan Setelah diberikan pembinanan dan diberi pengarahan, siswa tersebut langsung dikembalikan ke sekolahnya masing-masing. “Mereka disuruh membuat perjanjian diatas materai dan setelah itu dilepaskan lagi,” ujar Kasat Binnas. Selanjutnya untuk Dua pasangan tanpa identitas yang kedapatan berada di kamar hotel di bawa ke sat Sabara untuk di lakukan pembinam dan di suruh membuat surat pernyatan. (and)