Home » Headline » Panggung Wisata Politik Roboh Disapu Angin

Panggung Wisata Politik Roboh Disapu Angin

TASIK – Panggung Wisata Politik yang terpasang di Jalan KH Zenal Mustofa Kota Tasikmalaya Jawa Barat yang diselenggarakan Pemerintah, roboh lantaran diterjang angin puting beliung serta menimpa peralatan musik yang berada di atas pangung tersebut. Penampilan salah satu Band Lokal yang tengah pentas pun terhenti, Selasa (31/01/2017) petang tadi.

Penonton yang berada di lokasi berhamburan, untuk mencari tempat yang aman. Pasalnya baligho, maupun kerangka panggung yang berjatuhan bisa saja menimpa sewaktu-waktu. Adanya peristiwa itupun disesalkan berbagai pihak, karena rencananya sore harinya akan diselenggarakan pertunjukan musik. Akibatnya semua kegiatan yang sudah disusun dibatalkan sementara. Namun, panitia tetap melanjutkan acara nanti malam dengan mengganti panggung yang baru.

Menurut Irpan Handoyo, salah satu warga yang tengah menyaksikan saat kejadian menceritakan adanya. ”Pada saat itu saya sedang nonton pentas grup Band tiba-tiba angin kencang dan panggung yang berada di depan saya roboh, saya kaget kemudian lari ke pinggir untuk mencari tempat yang lebih aman,” ujarnya saat diwawancara wartawan di lokasi kejadian.

Sementara itu, panitia pelaksana M Parid mengatakan panggung roboh bukan di karenakan fasilitas yang kurang bagus. ”Saat itu angin cukup besar, kemudian panggung roboh. Bukan hanya panggung saja yang roboh, pohon juga ikut roboh. Ini artinya, bukan sarana atau fasilitas yang kurang bagus melainkan faktor alam,” ujarnya. (and)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*