Home » Cirebon » NasDem Tetap Menjadi Garda Terdepan Demi Mensejahterakan Masyarakat

NasDem Tetap Menjadi Garda Terdepan Demi Mensejahterakan Masyarakat

CIREBON – Dalam rangka memperkuat tali silaturrahmi antar pengurus partai di daerah dengan pusat, juga sekaligus dalam rangka menguatkan mesin partai jelang Pilkada serentak 2018 mendatang, DPP Partai NasDem melakukan konsolidasi dengan ketua DPD se-Wilayah III Cirebon di salah satu hotel di wilayah Kota Cirebon, Rabu (20/9/2017).

Dalam kegiatan konsolidasi tersebut dihadiri langsung Sekjen DPP Partai NasDem Nining Indra Saleh dan Kepala bidang hubungan Luar Negeri partai NasDem Enggartiasto Lukita, serta dihadiri jajaran DPD partai NasDem Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon, Kuningan, Majalengka dan Indramayu.

Wakil Ketua DPD partai NasDem Kabupaten Cirebon Adang Juhandi yang juga hadir dalam acara tersebut mengatakan, silaturrahmi dan konsolidasi ini sebagai penguatan dan evaluasi sejauh mana peluang dan tantangan politik NasDem dalam perhelatan pilkada serentak baik sebagai pengusung maupun pendukung dalam perebutan kekuasaan di daerah tersebut.

“Partai kita ini notabene partai yang masih baru, tetapi Alhamdulillah pada Pileg 2014 lalu langsung mendapat kepercayaan masyarakat Kabupaten Cirebon dengan memepercayakan wakil rakyatnya sebanyak empat kursi kepada partai NasDem. Dan dalam perhelatan Pilkada yang akan datang kita saat ini sudah melakukan sikap koalisi dengan partai politik lainnya. Dan harapan kami calon yang akan diusung oleh koalisi NasDem dan lainnya bisa menjadikan Kabupaten Cirebon yang lebih baik lagi,” kata Adang.

Dikatakan, prinsipnya partai NasDem selalu akan menjadi garda terdepan untuk menyuarakan jeritan rakyat dalam membumikan restorasi demi kesejahteraan masyarakat. “Yang jelas NasDem tetap berada di garda terdepan untuk menyuarakan jeritan rakyat. Semua kerja-kerja politik harus di lakukan oleh setiap kader NasDem di manapun dalam posisi dan propesi apapun untuk tetap pada ruh perjuangan restorasi dg kerja keras,kerja cerdas dan kerja ikhlas,” tandasnya. (gfr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*