CIREBON – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Cirebon mengelar Verifikasi berkas bakal calon legislatifnya, di Kantor DPD Partai NasDem, Kelurahan Kemantren Kecamatan Sumber, Minggu (1/7/2018) sore.
Dalam verifikasi berkas bakal calon legislatif partai besutan Surya Paloh ini dihadiri sebanyak 65 bakal calon legislatif.
Usai memverifikasi berkas bakal calon legislatif, Ketua DPD NasDem Kabupaten Cirebon, Agus Supriyadi kepada wartawan mengatakan, pengajuan bakal calon legislatif akan dibuka pendaftaran oleh penyelenggara pemilu pada tanggal 4-17 Juli mendatang, oleh karena itu sejak dini harus dipersiapkan matang segala sesuatunya.
“Kegiatan verifikasi semua bacaleg ini dalam rangka mempersiapkan sebelum diajukan ke KPU. Karena nanti yang mengajukan adalah partai yang bersangkutan,” kata Agus.
Partainya ini sudah memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh KPU yakni keterwakilsn perempuan paling sedikit 30 persen. “Setiap dapil Alhamdulillah sudah terpenuhi semua, keterwakilan 30persen perempuan pun sudah bahkan lebih,” kata Agus.
Diakui Agus, Partai NasDem pada pemilihan legislatif tahun 2019 ini mentargetkan naik 100 persen dari perolehan kursi tahun 2014 silam. Karena ada dibeberapa daerah pemilihan memungkinkan bisa mendapatkan dua kursi.
“Kita banyak diisi oleh petahana, mantan kuwu dan pengusaha. Semuanya berpotensi untuk menang, sehingga kami sangat optimis bisa mencapai target itu,” imbuhnya.
Masih disampaikan, Pileg ini merupakan pertaruhan dirinya sebagai ketua DPD NasDem. “Ini pertaruhan saya sebagai ketua. Bila tidak terpenuhi saya mundur,” tandasnya. (gfr)