CIREBON – Sebuah bus Trans Sumatra jurusan Pekanbaru – Surabaya mengalami kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) di sekitar Exit Tol Ciledug, Jumat (14/9/2018) pagi. Belum diketahui secara pasti penyebab kecelakaan itu, begitu pula jumlah korbannya. Namun warga yang ada di lokasi menyebutkan, sementara korban yang diketahui meninggal dunia ada 3 orang.

RINGSEK – Sebuah bus trans Sumatera ringsek setelah terguling si Exit Tol Ciledug.
Informasi ini menyebar secara cepat lewat akun sosial media facebook milik Saevul Sastrawinata. Dalam keterangan foto disebutkan “Inalillahi, pagi pagi bus terguling Di exit tol ciledug,” tulisnya. Tampak sejumlah penumpang terdampar di tepian jalan tol lengkap dengan barang bawaan mereka. Sedangkan kondisi bus rusak parah di bagian depan hingga tengah.
Hingga berita ini diturunkan, postingan tersebut sudah 336 kali dibagikan. Mayoritas netizen menyatakan prihatin atas peristiwa naas tersebut. “Busnya ringsek banget, semoga tidak ada korban jiwa,” tulis Agus Supriyatna dalam sebuah komentar.
Sementara itu, sumber terpercaya JP lainnya menyebutkan, jumlah korban tewas sampai saat ini mencapai 3 orang. “Info sementara, terus dan masih dalam proses cek, korban meninggal 3 orangĀ (2 di RSUD Waled, 1 di RS Mitra Plumbon), luka-luka 27 orang (22 di RSUD Waled, 5 di RS Mitra Plumbon),” ulasnya. (red)

SHOCK – Terlihat para penumpang selamat tampak shock dan terlantar di tepi jalan. Foto: netizen.