Home » Cirebon » Tewaskan Pak Slamet, Kebakaran Di Desa Kalimekar Akibat Korsleting Listrik

Tewaskan Pak Slamet, Kebakaran Di Desa Kalimekar Akibat Korsleting Listrik

CIREBON – Warga Desa Kalimekar, Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon, dikagetkan dengan peristiwa kebakaran pada H+1 lebaran atau tepatnya 11 April 2024 pagi, pukul 06.30. Atas insiden itu, satu orang meninggal dunia di TKP. Korban tewas bernama Slamet Riyadi umur 50 tahun.

Kapolsek Gebang AKP Wawan Hermawan SH yang datang langsung ke TKP menjelaskan, kronologi kebakaran diduga dari korsleting listrik yang bersumber dari kamar korban. “Diketahui, korban tidak sempat menyelamatkan diri dikarenakan ia mengalami sakit menahun dan tidak mampu beraktivitas,” ungkapnya, Kamis siang.

Kapolsek menjelaskan, selain adanya korban jiwa, kerugian materil atas peristiwa itu mencapai Rp 200 juta. Adapun kondisi rumah korban pada bagian depan (ruang tamu) cenderung masih agak utuh, namun di bagian kamar korban, bagian belakang, dan kamar depan, bagian atapnya ludes dilalap si jago merah. Korban ditemukan meninggal dunia di kamarnya dengan kondisi tubuh yang terbakar.

Usai mengevakuasi jenazah korban, pihak keluarga dibantu masyarakat setempat langsung menguburkan jenazah korban di TPU Desa Kalimekar.

Upaya pemadaman api dilakukan oleh tetangga korban juga para kerabatnya. Selang beberapa saat, mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan dari Unit Damkar Cirebon Timur pun menuntaskan pemadaman api.

Sementara itu, Kuwu Kalimekar Eka Bhagiono yang juga datang langsung ke TKP, menyampaikan rasa prihatin dan duka cita yang mendalam atas insiden kebakaran yang menewaskan warganya tersebut. (adi/crd/jay)

Wartawan JP (kaos hitam kanan) bersama Kapolsek Gebang saat cek lokasi kebakaran di Desa Kalimekar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*