Home » Cirebon » Diterjang Banjir, Kuwu Gunungsari Minta BPBD dan BBWS Benahi Sungai Ciberes

Diterjang Banjir, Kuwu Gunungsari Minta BPBD dan BBWS Benahi Sungai Ciberes

CIREBON – Sebanyak 415 rumah di Desa  Gunungsari, Kecamatan Waled, Kapubaten Cirebon, terendam banjir. Dan desa tersebut mendapatkan sejumlah bantuan dari Kementrian Sosial (Kemensos).

 

Kuwu Gunungsari – Drs. Yoyo Sudharyo SP. BSW.

Bantuan dari kemensos tersebut berupa Tenda Dapur 1 Unit, Rompi Pelampung 10 Buah, Veldbed 15 Buah, Selimut 60 Lembar, Family Kit 15 Paket, Kids Ware 15 Paket, Food Ware 10 Paket, Matras Gulung 30 Lembar, Tenda Gulung 15 Lembar.

“Jika dihitung, Total Bantuan dari Kemensos itu sebesar Rp 44.838.140. Tapi kami masih membutuhkan bantuan berupa selimut dan sembako. Dan faktanya, BPBD Kabupaten hingga kini belum pernah memberikan bantuan,” kata Kuwu Gunungsari Drs. Yoyo Sudharyo SP. BSW, Jumat (3/3/2018).

Kuwu yang juga fasih dalam bidang regulasi itu menjelaskan, bahwa berdasarkan Perda Nomor 6 tahun 2015 pasal 40 ayat 2 dijelaskan, bahwa Pemda setempat telah mengalokasikan anggaran bencana secara memadai lewat anggaran tahunan. “Anggaran itu sudah disiapkan sebelum terjadi atau sesudah terjadi bencana, tapi realitanya tidak ada anggaran bantuan yang turun,” kata Kuwu Gunungsari, Drs. Yoyo Sudharyo SP. BSW, Jumat (2/3/2018).

Selain berharap adanya bantuan dari BPBD setempat, Kuwu Gunungsari juga menginginkan pihak BBWS dapat melakukan penyodetan/normalisasi Sungai Ciberes karena sedimentasinya cukup parah dan berakibat banjir. “Progam tanggul BBWD itu program egois. Karena tidak ada yang koordinasi dengan pemerintah desa khususnya Desa Gunungsari. Anggota DPR RI yang pernah janji mau dilakukan penyodetkan kali Ciberes pun hingga kini tidak ada realisasinya. Tidak ada yang namanya koodirnasi kepada pemerintah desa Gunungsari,” pungkasnya.

Sebagai orang nomor 1 di Desa Gunungsari Ia mengharapkan ada penyelesaian masalah banjir yang terpadu, sehingga bencana yang melanda wilayahnya bisa diminimalisir. (crd)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*