Home » Cirebon » Empal Gentong H Apud Kini Tersedia Dalam Bentuk Kemasan

Empal Gentong H Apud Kini Tersedia Dalam Bentuk Kemasan

CIREBON – Berawal terinspirasi dari makanan Gudeg Yogyakarta yang menggunakan kemasan, H Apud pemilik empal gentong H Apud ini ikut terinspirasi, mengapa empal gentong tidak bisa, apalagi jaman sekarang jaman serba instan.

“Orang jaman sekarang ingin serba praktis dan bisa dibawa kemana-mana. Akhirnya memberanikan diri memproduksi empal gentong dengan kemasan,” kata H Apud Direktur Umum CV Sazada Pratama Mandiri, Selasa (27/11/2018).

Diakuinya, sehari ia bisa memproduksi seribu empal gentong kemasan dalam bentuk kaleng, yang terdiri dari empal gentong original, empal gentong pedas, empal asem original, dan empal asem pedas. “Saat ini pangsa pasar kita online, dan Alhamdulillah kemarin ada yang pesan dari Papua, Surabaya dan Jakarta,” jelasnya.

Selain pangsa pasar online, pria yang akrab disapa Apud ini setiap Sabtu dan Minggu ada SPG yang menjajakan makanan kemasan ini di tiga cabang empal gentongnya. “Di Tengah Tani ada, cabang Tuparev dan cabang Pasar Batik Trusmi juga ada. Kami ingin memudahkan wisatawan sebagai oleh-oleh khas Cirebon. Harganya sangat terjangkau, hanya Rp. 35ribu saja,” ungkapnya.

Meski dalam sebuah kemasan, empal gentong instan ini sangat mudah dan tahan lama. “Caranya cukup dipanaskan saja dan langsung bisa dimakan. Kita tidak memakai bahan pengawet, tapi kuat tahan hingga 1,5 tahun lamanya,” ucapnya.

Diakhir, Apud menambahkan, pihaknya berharap ada peran serta dari pemerintah Kabupaten Cirebon. (gfr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*